Sabtu, 13 April 2013

Anak-anak tak Boleh Minum Jus Lebih dari 150 Mililiter per Hari



SEORANG anak yang minum jus. Asosiasi Dokter Gigi Inggris menyarankan orang tua untuk tidak terlalu memberikan jus, karena dapat menjadi penyebab kerusakan gigi.**


LONDON, (PRLM).- Asosiasi Dokter Gigi Inggris menyarankan orang tua untuk tidak terlalu memberikan jus atau smoothies kepada anak-anak. Pasalnya, kedua jenis minuman yang diklaim bervitamin itu, menjadi penyebab kerusakan gigi di kalangan anak-anak Inggris.

Seperti dikutip Daily Mail, lembaga tersebut menyarankan, anak-anak tak boleh mengkonsumsi jus lebih dari 150 mili liter per hari (sekitar 3/4 gelas). Dilaporkan, di Inggris, sekitar 25 persen anak-anak rutin mengkonsumsi jus dan mereka ini kerap kali mengalami masalah gigi. (A-133/A-108)***

Tidak ada komentar: